Home Dzikir dan Doa Doa Thawaf Putaran Keenam

Doa Thawaf Putaran Keenam

90
0

Dibaca mulai dari Hajar Aswad sampai Rukun Yamani:

Artinya:
Ya Allah, sesungguhnya Engkau mempunyai hak kepadaku banyak sekali dalam hubunganku dengan Engkau dan Engkau juga mempunyai hak banyak sekali dalam hubunganku dengan makhluk-Mu.

Ya Allah, apa yang menjadi hak-Mu kepadaku, maka ampunilah diriku dan apa saja yang menjadi hak-Mu kepada makhluk-Mu, maka tanggunglah dariku. Cukupkanlah aku dengan rezeki-Mu yang halal, terhindar dari yang haram, dengan taat kepada-Mu, terhindar dari kemaksiatan dan dengan anugerah-Mu terhindar dari pada mengharapkan dari orang lain selain kepada-Mu, Wahai Tuhan Yang Maha Pengampun.

Ya Allah, sesungguhnya rumah-Mu (Baitullah) ini Agung, Zat-Mu pun Mulia.

Ya Allah, hindarkanlah aku dari api neraka dan godaan setan yang terkutuk, dan haramkanlah dagingku, darahku atas api neraka dan selamatkanlah aku dari dahsyatnya hari kiamat dan cukupkanlah aku dari penderitaan dunia dan akhirat. Engkau Maha Penyabar, Maha Pemurah, Maha Agung yang sangat suka memberi ampun, maka ampunilah aku.

Di antara Rukun Yamani dan Hajar Aswad membaca:

Artinya:
Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan lindungilah kami dari azab neraka.

Dapat ditambahkan:

Artinya:
Dan masukkanlah kami ke dalam surga bersama orang-orang yang berbuat baik, wahai Tuhan Yang Maha Perkasa, Maha Pengampun, dan Tuhan Yang Menguasai seluruh alam.


Sumber : Doa dan Dzikir Manasik Haji dan Umrah, Kementerian Agama RI, Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, 2020

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here